Jumat, 05 Desember 2014

Makanan Sehat Untuk Jantung


Jantung adalah organ tubuh yang sangat penting bagi tubuh manusia, jika jantung rusak dan tidak berfungsi lagi maka tubuh pun akan mati dan tidak bisa bergerak lagi. Meski tak terlihat secara kasat mata bagaimana kerja jantung yang berperan penting dalam tubuh namun tidak bisa dipungkiri bahwa hidup seorang manusia tergantung pada jantung.
Dalam tubuh terdapat lemak yang terdiri dari kolesterol jahat yang disebut juga dengan LDL (Low Density Lipoprotein), namun ada pula kolesterol baik yang dikenal dengan HDL (High Density Lipoprotein). Saat kolesterol jahat terlalu banyak beredar di dalam darah kita, zat ini akan mengeras seperti zat lilin yang mengeras dan menumpuk di dinding pembuluh darah membentuk plak. Terbayang akibatnya, aliran darah kita akan tersumbat. Aliran darah yang mampet inilah yang menyebabkan serangan jantung dan stroke, yang berakibat fatal. Sementara itu, kolesterol baik merupakan lemak yang dapat melarutkan kolesterol jahat alias LDL tersebut. Asupan tinggi kolestrol adalah jeroan, cumi-cumi, kuning telur ayam, otak sapi, telur puyuh, dan lain sebagainya.
Setelah mengetahui bagaimana kolesterol membunuh manusia, mau tidak mau kita harus mencegah penumpukan kandungan LDL dalam darah agar tetap dalam keadaan normal. Sebetulnya hal ini tidaklah sulit, namun menahan selera terhadap asupan tinggi kolesterol yang sulit bagi kebanyakan orang. Olaraga salah satu bentuk perduli dengan jantung selain itu dengan mengkonsumsi makanan yang baik bagi jantung seperti salmon, brokoli, bayam, kacang merah, jeruk, tuna, bawang putih, bawang merah, kedelai, coklat, minyak zaitun, tomat, apel, anggur merah, gandum murni, oat dan asparagus. Berikut kandungan makanan tersebut.
Bayam mengandung vitamin A, C, dan K, serta kaya kalsium dan magnesium. Seporsi bayam saja dapat memberikan 20 persen dari kebutuhan magnesium Anda. Ini sangatlah penting, karena tubuh butuh magnesium untuk fungsi otot yang baik, mengontrol gula darah, hingga mengatur tekanan darah. Sehingga bayam baik bagi jantung. Selain itu lobak adn selada jugadapat mengurangi penyakit jantung dan kanker. Sebab sayuran ini rendah lemak, kalori dan tingggi serat. Selain itu juga mengandung asam folat, magnesium, kalsium, kalium dan mineral untuk fungsi optimal jantung.
Menurut penelitian, konsumsi satu porsi sayuran berdaun seperti bayam, lobak, dan selada dapat menurunkan risiko penyakit jantung sebesar 11 persen.
Salmon baik untuk jantung Anda. Alasan utamanya adalah kandungan vitamin D dan omega 3-nya. Vitamin D pada salmon lebih tinggi dari ikan manapun. Ia membantu pencernaan kalsium, mendukung sistem kekebalan tubuh, serta sering dikaitkan dengan upaya penurunan berat badan juga meningkatkan fungsi otak. Kekurangan vitamin D pada orang dewasa juga dikaitkan dengan penyakit jantung dan kematian prematur. Sementara, omega 3 adalah anti-oksidan yang ampuh. Itu sebabnya salmon baik bagi jantung.
Brokoli, brokoli memang dikenal mampu menurunkan resiko terhadap penyakit kardiovaskular, indole3 karbinal yang di kandun brokoli sangat potensial untuk menjaga kesehatan jantung. Dengan mengantisipasi aspek-aspek yang bisa menyebabkan penyakit jantung.
Kacang merah , Semua jenis kacang-kacangan adalah sumber serat larut yang dapat menurunkan kolesterol. Antioksidan dalam kacang-kacangan juga membantu melindungi jantung dari kerusakan radikal bebas. Kacang hitam dan merah sangat tinggi senyawa antioksidan yang disebut anthocyanin. Makanan sehat ini tentu sangat sehat untuk jantung.
Oat adalah salah satu menu pilihan sehat yang baik di pagi hari. Makanan ini tidak hanya membuat perut kenyang dan energik tetapi juga menjadi makanan sehat untuk jantung. Mengandung beta glucan, serat mudah larut dalam tubuh yang membantu menurunkan kolesterol terutama LDL dalam tubuh. Gandumsangat baik terhadap jantung karena mengandung serat alami, vitamin E, zat besi, magnesium dan antioksidan.
Kedelai merupakan makanan penganti yang baik untuk daging merah yang tinggi lemak dan mampu meningkatkan kolesterol jahat dan lemak jenuh pada jantung.
Tomat merupakan sumber vitamin yang berfungsi untuk membersihkan darah. Vitamin K dalam tomat berfungsi untuk mencegah terjadinya pendarahan. Akan lebih baik jika dikonsumsi pada saat segar.
Minyak zaitun dapat menurunkan ion LDL dalam tubuh. Minyak zaitun adalah salah satu minyak yang sehat untuk jantung. Minyak zaitun dengan jenis Extra Virgin lebih banyak mangandung polifenol dibandingkan jenis lainnya.
Asparagus rupanya memuat banyak nutrisi ampuh untuk melawan penyakit jantung, seperti folat, vitamin A, C, dan K, juga omega 3. Bahan-bahan dalam asparagus berfungsi sebagai alat detoksifikasi yang dapat membuang bahan-bahan yang beracun bagi tubuh. Dengan demikian, ia melindungi kesehatan dan struktur sistem kardiovaskular.

Jeruk kaya akan vitamin C dan serat. Buah ini juga kaya akan flavanon (salah satunya adalah senyawa hesperidin phytonutrisi). Hesperidin telah terbukti dapat menurunkan tingkat kolesterol jahat dan meningkatkan kadar kolesterol baik.
Tuna mengandung asam lemak omega-3, lemak khusus yang membantu mengencerkan darah, mengurangi tekanan darah dan menurunkan risiko stroke. Asam lemak omega-3 juga dapat menurunkan kolesterol jahat dan meningkatkan kadar kolesterol baik dalam darah. Salmon adalah salah satu makanan yang kaya akan asam lemak omega-3.
Bawang putih dan bawang merah mengandung fitonutrien yang disebut sulfida allylic. Mereka membantu meningkatkan kolesterol baik dan menurunkan lemak dalam darah (trigliserida). Selain itu, mereka juga membantu memperlancar aliran darah dengan mencegah platelet tidak saling menempel dan membentuk gumpalan darah.
Mengkonsumsi Anggur Merah dalam jumlah yang tidak berlebih dapat berdampak positif pada kesehatan jantung karena mengandung antioksidan yang disebut dengan resvaratrol. Di samping itu anggur merah juga mengandung flavonoid. lavonoid mampu bertindak sebagai antioksidan dan berfungsi menetralisir radikal bebas dan dengan demikian meminimalkan efek kerusakan pada sel dan jaringan tubuh. Radikal bebas adalah molekul yang sangat reaktif dan tidak stabil akibat telah kehilangan elektron.

Mangosteen Plus, Jus Kulit Manggis Kaya Manfaat !



Kulit manggis memiliki kandungan Xanthone yang kaya dengan anti oksidan sehingga mampu menangkal radikal bebas serta efektif untuk mencegah dan menyembuhkan berbagai penyakit , memulihkan dan sekaligus menyehatkan tubuh.

Mangosteen Plus merupakan produk kesehatan dengan rasa segar alami, terbuat dari ekstrak kulit manggis dikombinasikan dengan sarang semut, rosella merah, madu murni serta gula aren dan bahan-bahan alami lainnya yang berkhasiat mengatasi dan mengusir berbagai macam penyakit degeneratif seperti; kanker, diabetes, darah tinggi, asam urat, Wasir, Asma dan penyakit berat lainnya.

Manfaat Utama Mangosteen Plus :

  1. Anti oksidan dan antiseptik
  2. Menjaga kesehatan tubuh secara menyeluruh
  3. Meningkatkan daya tahan tubuh
  4. Menghambat pertumbuhan virus dalam tubuh
  5. Mengatasi berbagai penyakit degeneratif
  6. Memperlancar peredaran darah
  7. Meremajakan kulit
  8. Memperlancar BAB (Buang Air Besar)
  9. Membantu kerja ginjal dan usus
  10. Mengobati berbagai macam alergi
  11. Meningkatkan kecerdasan pada anak



Bina Syifa Mandiri 

Jl. Bantul 391 Dongkelan - Yogyakarta 
Telp. 0274 – 389148
SMS 085729709667, 085601480555
WA 081329223330
PIN BB 55B88BA1



email : info@binasyifa.co.id, herbalbinasyifa@yahoo.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar